Bocoran 'JUSTICE LEAGUE', Batman & Superman Bakal Berantem Lagi?

Jannet 13.11
JUSTICE LEAGUE © Screenrant

2017 sepertinya bakal jadi tahun yang memanjakan bagi para penggemar film-film superhero, apalagi superhero DC.

Kapanlagi.com - 2017 sepertinya bakal jadi tahun yang memanjakan bagi para penggemar film-film superhero, apalagi superhero DC. Pasalnya, tahun depan, film yang tampilkan kumpulan superhero terbaik DC, JUSTICE LEAGUE akan tayang. Kita akan melihat bagaimana aksi dari Batman, Superman dan Wonder Woman yang kali ini ditemani oleh Aquaman, The Flash dan juga Cyborg.
Dilansir Aceshowbiz, JUSTICE LEAGUE dikabarkan akan kembali menampilkan konflik antara Superman dan juga Batman. Jika memang hal tersebut benar, sepertinya keduanya memang masih kekeuh dengan pendirian masing-masing sejak BATMAN V SUPERMAN: DAWN OF JUSTICE.
Hal tersebut muncul dari mulut Henry Cavill selaku pemeran Superman. Aktor ganteng tersebut secara tak langsung mengatakan bahwa nantinya akan ada bentrok lagi antara Batman dan juga Superman. Apakah mereka akan berantem kembali seperti dalam BATMAN V SUPERMAN: DAWN OF JUSTICE? Semoga saja tidak.

JUSTICE LEAGUE © Screenrant

"Ada banyak argumen mengenai Superman dan juga Batman tentang siapa yang memimpin (Justice League)," ungkap Cavill. Memang baik Superman maupun Batman mempunyai kualitas sendiri-sendiri. Superman dengan kekuatannya yang hampir tak terkalahkan, namun Batman mempunyai kecerdikan luar biasa dan juga ahli strategi.
Setelah MAN OF STEEL dan BATMAN V SUPERMAN: DAWN OF JUSTICE, Zack Snyder kembali dipercaya untuk mengisi kursi sutradara JUSTICE LEAGUE. Ben Affleck juga akan kembali mengisi peran sebagai Bruce Wayne alias Batman, begitu pula dengan Gal Gadot yang menjadi Wonder Woman. Bedanya, kali ini mereka bertiga akan ditemani oleh Aquaman (Jason Momoa), The Flash (Ezra Miller) dan Cyborg (Ray Fisher).
Film ini dijadwalkan rilis pada tanggal 17 November 2017. Memang masih lama, namun film ini dijanjikan akan memuaskan dahaga para penggemar film-film DC, serta film ini tentunya akan berusaha keras menggeser dominasi Marvel dengan THE AVENGERS-nya.

Source: Kapanlagi.com

Artikel Terkait

Previous
Next Post »

EmoticonEmoticon

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.