Kabar transfer pada, Sabtu (1/7/2017), Sky Sports memberitakan jika kedua klub telah menemui kecocokan nilai transfer untuk bek Jerman tersebut diharga 34,5 juta poundsterling. diwarnai kesepakatan antara Chelsea dan AS Roma terkait proses transfer Antonio Rudiger.
Bergabung dengan Chelsea, Antonio Rudiger akan mendapatkan gaji sebesar empat juta poundsterling per musimnya. Kedatangan mantan pemain Stuttgart itu akan mengancam posisi dari Gary Cahill yang performanya tengah mengalami penurunan.
Selain Rudiger, kabar transfer lainnya datang dari gelandang Galatasaray, Wesley Sneijder, yang berpeluang untuk kembali ke Serie A. Mantan bintang Inter Milan itu dikabarkan Football Italia sedang didekati oleh manajemen Sampdoria.
Guido Albers, agen dari pemain Belanda tersebut telah bertemu dengan perwakilan Sampdoria dan mendapatkan hasil yang positif. Sebelumnya Wesley Sneijner pernah berjaya di Liga Italia kala mengantar La Beneamata meraih treble winners pada musim 2009-10.
Berikut kabar transfer terkini yang menjadi pemberitaan utama di sejumlah media dunia.
Sky Sports memberitakan jika Chelsea dan AS Roma telah menemui kesepakatan harga senilai 34,5 juta poundsterling untuk mahar kepindahan Antonio Rudiger. Bek asal Jerman tersebut akan digaji The Blues sebesar empat juta poundsterling per musimnya.
Gelandang Galatasaray, Wesley Sneijder, membuka peluang untuk kembali berkarier di Serie A dengan bermain untuk Sampdoria. Agen dari mantan bintang Inter Milan tersebut dikabarkan Football Italia sudah berkomunikasi dengan klub asal Genoa tersebut.
Dilansir The Sun, Manchester City sedang berupaya mendapatkan tanda tangan bek kanan Tottenham, Kyle Walker. Pemain Timnas Inggris tersebut diproyeksikan untuk mengganti posisi yang ditinggalkan oleh Pablo Zabaleta dan Bacary Sagna.
Bournemouth, melalui situs resminya, Jumat (30/6/2017), mengonfirmasi proses transfer bek asal Belanda, Nathan Ake, dari Chelsea. Mahar pemuda berusia 22 tahun itu memecahkan rekor transfer klub dengan harga mencapai 20 juta poundsterling.
Deportivo Alaves mengumumkan kedatangan Enzo Zidane dari Real Madrid dengan status pinjaman selama satu musim. Los Blancos berharap anak dari Zinedine Zidane itu bisa mengikuti jejak Marcos Llorente yang berkembang ketika dipinjamkan ke Alaves.
Source: Bola.com
EmoticonEmoticon
Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.